Klik Ini

Sabtu, 17 Januari 2015

Pemain Dengan Gaji Tertinggi di Serie A







Menurut harian Gazzetta Dello Sport (GDS) dalam hal gaji pemain, Juventus menjadi tim teratas di Serie A saat ini.

Total gaji pemain Juventus saat ini adalah 118 juta Euro (termasuk pajak). Sedangkan As Roma berada di urutan kedua dengan total gaji 98 juta Euro , diikuti AC Milan (94 juta Euro) serta Intermilan dan Napoli dengan total gaji: 70 juta Euro.

Namun untuk pendapatan individu pemain, Daniele De Rossi (AS Roma) menjadi pemain dengan gaji tertinggi di Serie A saat ini. Ia menerima gaji sebesar 6,5 juta Euro/musim. Di urutan kedua ada striker Napoli, Gonzalo Higuain dengan gaji 5,5 juta Euro/musim. Sedangkan striker Juventus, Carlos Tevez berada diurutan ketiga dengan gaji 4,5 juta euro/musim.

Berikut daftar pemain dengan gaji tertinggi di Serie A:
  1. Danielle De Rossi ( AS Roma) = 6,5 juta euro/musim
  2. Gonzalo Higuain ( Napoli )       = 5,5 juta euro/musim
  3. Carlos Tevez ( Juventus )          = 4,5 juta euro/musim
  4. Mario Gomes ( Fiorentina )      = 4,25 juta euro /musim
  5. Gianluigi Buffon ( Juventus )      = 4 juta euro/musim
  6. Arturo Vidal ( Juventus )           = 4 juta euro/ musim
  7. Fernando Torres ( AC Milan)   = 4 juta euro/musim
  8. Philippe Mexes ( AC Milan )    = 4 juta euro/ musim
  9. Andrea Pirlo ( Juventus )          = 3,8 juta euro/musim

Untuk daftar gaji dan durasi kontrak pemain-pemain Juventus bisa dilihat disini



0 komentar:

Posting Komentar